Situ Cileunca Tawarkan Keindahan Alam Romantis


Situ Cileunca yang ada di daerah Pengalengan, Bandung menyimpan keindahan alam yang luar biasa romantis yang sangat sulit untuk ditemukan tandingannya. Objek wisata ini memiliki hawa yang sejuk khas daerah Bandung. Hal itu karena tempat tersebut diapit oleh beberapa tebing serta gunung, seperti gunung Sepuh, Gunung Papandayan serta Gunung Malabar. Oleh karena itulah, mereka yang berwisata di tempat ini kebanyakan adalah pasangan muda yang ingin mencari dan merasakan suasana romantis dan tenang. Bahkan, tidak sedikit pula seniman lokal Bandung yang menghabiskan waktu di tempat tersebut demi sekadar mencari inspirasi. Oleh sebab itu, banyak ditemukan lukisan – lukisan karya seniman Bandung yang menggambarkan keindahan tempat tersebut.

Tempat wisata di Bandung yang berlokasi di daerah Pengalengan tersebut sejatinya merupakan PLTA atau waduk Pembangkit Listrik Tenaga Air. Situ ini sendiri berada di ketinggian sekitar 1100 mdpl. Luas waduk ini sekitar 1400 meter. Air yang masuk ke dalam waduk, sebagian besar berasal dari sungai Palayangan yang juga dikenal sebagai salah satu lokasi terbaik untuk arung jeram. Panorama alamnya yang indah serta udaranya yang dingin, yang bisa mencapai 15 derajat celcius di malam hari, menjadikan tempat ini sangat ideal untuk digunakan sebagai lokasi camping. Oleh sebab itu pula, Anda yang ingin berwisata ke sana dianjurkan untuk membawa jaket yang cukup tebal.

Ada beberapa kegiatan yang bisa Anda lakukan di tempat wisata di Bandung ini, antara lain:
  • Camping. Terdapat cukup banyak camping ground di sekitar waduk yang dikelola oleh beberapa pihak. Setiap camping ground memiliki panorama yang sangat indah.
  • Memancing. Situ ini juga merupakan tempat memancing favorit. Untuk bisa memancing ikan, Anda dapat menyewa perahu berukuran kecil dengan biaya sekitar Rp. 100.000 untuk satu hari. 
  • Kebun strawberry. Karena udaranya yang dingin, maka ada banyak petani yang menanam strawberry. Untuk dapat mencapai lokasi kebun, Anda harus memakai jasa perahu dengan biaya sekitar Rp. 5000 per orang.
  • Liburan di resort. Di situ Pengalengan ini tersedia sebuah resort yang cukup nyaman dan memiliki akomodasi yang terbilang cukup lengkap. Oleh sebab itu, resort tersebut sangat ideal bagi Anda pasangan baru yang ingin berbulan madu.
  • Berfoto menggunakan perahu. Untuk mengeksplorasi keindahan waduk, cara terbaik adalah dengan menggunakan perahu nelayan. Dengan perahu, bahkan Anda bisa menyeberang ke Situ Cipanunjang yang lokasinya berada di seberang situ ini.
  • Arung jeram. Waduk atau danau ini adalah muara sungai Palayangan yang dikenal memiliki jeram – jeram terbaik dengan tingkat kesulitan sedang. Bagi Anda yang menyukai olahraga air yang cukup menantang ini, Anda bisa mencoba mengunjungi Situ Cileunca di Pengalengan.